bn2v154MDaRwUuRjzbo7E5tA7HFKoHvHqpphWhL8

Resep Masakan "Ingkung Panggang Madu"

Indonesia adalah negara yang luar biasa, begitu banyak suku dan budaya didalamnya yang membuat Indonesia kaya akan ragam budaya, salah satunya sajian kuliner. Kali ini kita akan membahas sajian kuliner dalam adat Jawa yang begitu menarik perhatian, tidak hanya daya tariknya namun kelezatannya begitu menggoda. Ingkung ayam, sajian kuliner ini adalah lauk utama dalam sajian tumpeng dalam Adat Jawa. Tertarik dengan sajian ingkung, maka dalam kesempatan ini akan disampaikan resep masakan “Ingkung Panggang Madu”. Sajian ingkung ayam sering disajikan dalam berbagai acara, mulai acara kenduri, acara syukuran bahkan saat acara lebaran sebagai pendamping ketupat.

Resep Masakan "Ingkung Panggang Madu"
Ingkung Panggang Madu (Foto: swiggy.com)

Dalam jurnal Nutrition and Food Science, ayam ingkung berasal dari kata “manengkung” yang memiliki arti sebagai upaya memanjatkan doa kepada Tuhan dengan kesungguhan hati. Yang menarik adalah ayam ingkung tersebut diprediksi keberadaannya sudah ada sejak kerajaan Jawa dipengaruhi oleh agama Hindu. Bahkan menurut Dewi (2011), istilah ayam ingkung telah disebutkan dalam karya sastra lama, yaitu pada Serat Centini II yang disebutkan tentang iwak pitik yang diartikan sebagai lauk ayam. 

Resep Masakan Sederhana " Ingkung Panggang Madu "

Berbicara tentang ingkung ayam, maka pada kesempatan kali ini akan disampikan cara  mudah membuat “Ingkung Panggang Madu” yang bersumber dari Tabloid Nyata, yang nantinya bisa dipraktekkan dengan mudah di rumah.

Baca juga: Resep Masakan Nasi Ayam Betutu.

Adapun bahan yang dibutuhkan untuk membuat “Ingkung Panggang Madu”, antara lain:

  • Ayam utuh sebanyak 1 ekor.
  • Air jeruk lemon 1 sendok teh.
  • Saus tomat 1 sendok makan.
  • Saus tiram 3 sendok makan.
  • Bawang putih 3 siung, dihaluskan.
  • Madu 3 sendok makan.
  • Merica hitam kasar 1 sendok makan.
  • Garam 1 sednok teh.
  • Margarin 3 sendok makan nanti akan dilelehkan.

Cara membuat “Ingkung Panggang Madu”, sebagai berikut:

  1. Campurlah air jeruk lemon, saus tomat, saus tiram, bawang putih, madu, merica hitam, garam dan margarin. Kemudian aduk sampai tercampur merata.
  2. Lumurilah bagian dalam dan bagian luar ayam dengan campuran bumbu yang sudah disiapkan. Simpan di dalam kulkas selama 1 jam.
  3. Letakkan ayam berbumbu dalam loyang yang sudah dialasi dengan aluminium foil dan yang sudah diolesi dengan margarin.
  4. Panggang sampai matang dalam oven dengan suhu 190 derajat Celsius selama 50 menit (gunakan api bawah) sambil sesekali diolesi dengan bumbu olesan.
  5. Setelah matang kemudian angkat.
  6. Sajikan ingkung ayam tersebut dengan pelengkap kentang goreng, sayuran rebus dan saus madu. (Sajian ingkung ayam madu ini bisa untuk 8 porsi).

Itu dia sedikit resep masakan “Ingkung Panggang Madu”, semoga bermanfaat dan bisa dipraktekkan untuk anda di rumah.

Related Posts

Related Posts

Post a Comment